• Home
  • Service
    • Pemasangan (Installed)
    • Perawatan & Perbaikan
    • Modifikasi
    • Pesanan khusus (Custom)
  • Product
  • Client
  • Profil kami
  • Tanya jawab
  • Photo Gallery
  • Contact
Berita terkini
Peluang usaha Bengkel AC Mobil - Rabu, 06 Mei 2015 14:47
Kenapa AC Mobil Bau dan Kurang Dingin? - Kamis, 25 November 2021 00:00
Distributor Spare-part AC Mobil - Kamis, 25 November 2021 00:00
  • 67603.jpg
  • 67874.jpg
  • comp. chev aveo.jpg
  • comp.grand livina.jpg
  • comp. h. jazz.jpg
  • comp. hy.atoz.jpg
  • comp. t.wish.jpg
  • dpnblkg nu.jpg
  • drier.jpg
  • drier mercy.jpg
  • dscf0036.jpg
  • dscf0101.jpg
  • evaporator all new xenia.jpg
  • filter udara carbon active.jpg
  • filter udara  tanpa carbon active.jpg
  • mc pajero sport.jpg
  • motorfan.jpg
  • v5 control valve_m.jpg
Previous Next Play Pause

10 Tips Merawat ac Mobil

Berkendaraan Mobil akan terasa nyaman, jika penyejuk udara (AC) bekerja sempurna. Sudah menjadi suatu kebutuhan dikota besar, kalau AC ngadat atau tak dingin, keadaan pun jadi serba salah kaca jendela kalau dibuka, masalah keamanan, debu dan asap kendaraan akan masuk, namun jika ditutup ruangan akan terasa panas dan pengap. Gangguan pada AC biasanya lantaran kurang perawatan.

Tips berikut ini dapat membantu Anda melakukan perawatan AC sendiri sebelum kondisi AC menjadi rusak berat:

 

  1. Jagalah selalu kebersihan kabin dari debu dan kotoran. Terutama karpet 2 lembar yang didepan karena kotoran  akan tersedot kedalam evaporator (lembab) sehingga terjadi jamur dan spora sangat tidak baik buat kesehatan, dan menimbulkan bau yg tidak enak bila pertama kali AC dihidupkan.
  2. Saat mencuci mobil, buka kap mesinnya dan semprotkan air yang kencang pada bagian Condensor AC (yang bentuknya mirip radiator dan biasanya terletak didepan radiator) kotoran atau debu yang menempel bila dibiarkan akan mengeras bisa mengakibatkan korosi atau keropos sehingga menjadi bocor pada bagian kondensor.
  3. Memilih tempat parkir yang teduh jika parkir kendaraan dalam waktu yang cukup lama, Karena kalau di tempat panas ruang dalam mobil menjadi cukup panas   mengakibatkan proses pendinginan mebutuhkan waktu yang lama. Selain itu beban pendinginan saat mobil berjalan pun ikut tinggi.
  4. Periksalah ExtraFan (kipas) yang didepan Condensor apakah hidup bila Ac dihidupkan. Bila tidak segera ganti, akan mengakibatkan Compressor rusak atau selang high press bisa meledak.
  5. Jangan merokok di dalam mobil karena asapnya bisa mengotori Evaporator nikotinnya yang lengket dan berlendir serta menimbulkan bau tak sedap dan susah hilang.
  6. Jangan memaksimalkan beban AC saat kendaraan melaju kencang dengan menurunkan temperaturnya.
  7. Sebelum menghidupkan mesin matikan AC terlebih dahulu, sesudah mesin stabil baru hidupkan AC. Begitupun sebaliknya, matikan AC terlebih dahulu bila mau matikan mesin.
  8. Jangan memakai pengharum wewangian yang mutunya kurang jelas, akan menimbulkan bau dan susah dibersihkan. Dan jangan memakai pengharum model colok ke grill sebab sering terjadi patah. (karena sebagian Grill susah dapat dibeli dipasaran).
  9. Kalau ada gejala yang tidak biasa seperti AC kurang dingin lebih baik segera ke bengkel specialist ac mobil, agar tidak terlanjur rusak yang mengakibatkan biaya tinggi.
  10. Lakukan perawatan rutin AC.Sangat disarankan setahun sekali, yang perlu diganti Receiver Dryer, Oil Compressor, services Blower, Evaporator, kuras Condensor dan Freon. Perawatan rutin di samping memperpanjang fungsi Componen AC menjadi lebih lama, juga akan membuat udara segar yang berembus selalu segar.

 

Maka disarankan untuk merawat ac mobil anda di bengkel ac mobil yang sudah berpengalaman,agar mendapatkan hasil yang baik dalam pengerjaan.

 
Product catalog
  • Re-Conditional Compressor
  • Main Parts
  • Compressor Pulley
  • Component Parts
  • Compressor Inner Parts
  • Short Parts
  • New Product
  • CONDENSER PARELLEL FLOW
Photo Gallery
Toyota
daihatsu
Mercedes
Toyota2
honda2
suzuki
Ada 4 tamu online

Copyright © 2011-2021 :: Pro-Tech :: Auto AC Specialist
Jl. Setiabudi No. 26, Semarang. Telp. (024) 7465042

Web developer by Rudywebdesign.com.